• SMP NEGERI 1 WONOGIRI
  • -

RAPAT KOORDINASI AWAL TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Hari Sabtu 10 Juli 2021 Bapak/Ibu Guru beserta Karyawan SMP Negeri 1 Wonogiri mengikuti Rapat Koordinasi Awal Tahun Ajaran 2021/2022 yang dimulai pukul 08.00 WIB dari tempat tinggal masing-masing menggunakan aplikasi Zoom dan Streaming Video Youtube. Host yang bertugas adalah Sutrisno, yang merupakan guru Bahasa Inggris, beliau menyampaikan tata tertib dan hal-hal yang menunjang kelancaran dalam mengikuti rapat daring tersebut baik menggunakan Zoom maupun Youtube. Selanjutnya host membagikan link presensi yang harus diisi oleh peserta rapat. Rapat diawali dengan bacaan Basmalah yang dipimpin oleh moderator, Darmawan Basri, yang merupakan guru PABP Islam dan dilanjutkan dengan mendengarkan Lagu Indonesia Raya 3 Stanza. Selanjutnya moderator membacakan susunan acara Rapat Koordinasi Awal Tahun Ajaran 2021/2022.

Acara sambutan yang pertama disampaikan oleh Kepala Sekolah, Sri Nuryati. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa sesuai edaran Bupati Wonogiri, tahun pelajaran 2021/2022 pelaksanaan kegiatan belajar mengajar tetap dilaksanakan secara daring karena pandemi Covid-19 belum hilang dari wilayah Wonogiri pada khususnya. Beliau juga berpesan agar Bapak/Ibu Guru mempersiapkan administrasi pembelajaran yang lengkap, model pembelajaran yang menarik dan menantang, serta segera bergabung ke WA Grup kelas yang diampunya. Beliau juga menekankan agar Bapak/Ibu guru selau menyampaikan kepada peserta didik bahwa saat jam pelajaran dipastikan mereka tidak pergi kemana-mana.

Beliau juga menyampaikan apresiasi bahwa SMPN 1 Wonogiri pada ajang FLS2N bisa mengirim peserta lomba selain musik tradisional dan hasilnya cukup memuaskan. Kemudian pada ajang OSN bisa masuk di tingkat provinsi.

“Selamat menyongsong tahun pelajaran baru, semoga kita selalu siap menghadapi segala tantangan. Terima kasih kepada semua yang ikut berpartisipasi dalam rapat daring ini, semoga kita senantiasa diberikan kesehatan dan kekuatan agar dapat membimbing dan membersamai para peserta didik agar mereka juga dapat berprestasi meskipun di tengah pandemi.” Demikian disampaikan Sri Nuryati.

Selanjutnya memasuki materi inti yang pertama berupa Sosialisasi Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah Peserta Didik (MPLSPD) tahun pelajaran 2021/2022 disampaikan oleh Waka Kesiswaan, Joko Trihono. Beliau membacakan susunan panitia MPLSPD dan berpesan agar panitia mempersiapkan acara dengan baik. Kelas dalam MPLSPD dibagi menjadi 2 yaitu Spensa A dan Spensa B. Adapun materi MPLSPD antara lain: Pembukaan, Kurikulum 2013, tata tertib sekolah, PHBS era pandemi, pengembangan diri ekstrakurikuler, motivasi diri dan cara belajar yang efektif di era pandemi, pengenalan profil SMPN 1 Wonogiri, serta Mars SMP dan lagu nasional. Setiap Peserta Didik Baru (PDB) diharapkan menginstall aplikasi Zoom dan You Tube di HP masing-masing, selama mengikuti kegiatan wajib mengenakan seragam sekolah (SD), mengisi daftar hadir secara daring, dan wajib mengikuti kegiatan secara tertib dan bertanggungjawab.

Selanjutnya memasuki materi inti yang kedua yang disampaikan oleh Waka Akademik yang baru, Sriyanto. Beliau membahas bagaimana pelaksanaan kegiatan sekolah dalam tahun ajaran baru nanti, mulai dari penyesuaian pistem kerja, pelaksanaan protokoler kesehatan bagi guru dan karyawan, serta strategi pembelajaran yang masih dilaksanakan secara daring. Beliau juga menyampaikan bahwa PJJ dimulai pada pukul 07.00 – 14.00 WIB. Selama jam pembelajaran tersebut peserta tidak diperbolehkan bepergian keluar rumah.

Materi inti yang ketiga disampaikan oleh mantan Waka Akademik, Sunarno. Beliau menyampaikan pembagian kelas VIII dan IX sudah selesai dan akan diposting di website sekolah, para peserta didik kelas VIII dan IX diwajibkan mencari dan mengunduh file kelasnya di web dan segera bergabung dengan WA Grup kelasnya karena semua informasi penting mengenai KBM akan disampaikan melalui WA Grup kelas. Beliau juga berpesan agar jadwal KBM dicetak dan diletakkan di meja guru masing-masing, selain itu juga dicetak A3 dan ditempel di papan pengumuman ruang guru.

Materi inti yang keempat disampaikan oleh Sriyono yang juga mantan Waka Akademik. Beliau menjelaskan tentang pedoman penyelenggaraan PJJ dimana sekolah bisa menerapkan PJJ daring atau PJJ luring atau kombinasi dari keduanya. Semua guru diharapkan masuk WA Grup kelas yang diampunya, dan memanfaatkan buku aktivitas siswa agar memudahkan dalam memberikan tugas. Adapun periode tugas yang disarankan adalah Mingguan.

Di tengah acara rapat, dilaksanakan kegiatan mengheningkan cipta sejenak untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan kesehatan (para tenaga medis) yang telah gugur dalam menangani wabah Covid-19.

Acara berikutnya yaitu penyampaian jadwal mengajar daring yang disampaikan oleh Sie Pembuat Jadwal, Agus Rudi Purwanto. Beliau melaporkan jadwal yang sudah disusun dan meminta saran dan masukan sekiranya masih ada yang kurang sesuai.

Acara inti yang terakhir adalah Sosialisasi SKP dan Penilaian Kinerja PNS Periode Januari – Juni 2021 yang disampaikan oleh Sutrisno, yang merupakan Guru TIK. Beliau menjelaskan tentang penyusunan SKP secara detail, juga menjelaskan revisi juknis SKP PPK Periode bulan Januari – Juni 2021. Sesuai dengan PP Nomor 46/2011 tentang Penilaian Prestasi Kerja PNS dan Perka BKN Nomor 1/2013 tentang Ketentuan Pelaksanaan PP Nomor 46/2011 tentang Penilaian Prestasi Kerja PNS, maka PNS diwajibkan untuk menyusun Sasaran Kerja Pegawai (SKP) sebagai dasar penilaian prestasi kerja pegawai.

Tujuannya yaitu agar menjamin objektifitas pembinaan PNS yang dilakukan berdasarkan sistem prestasi kerja, sedangkan SKP adalah rencana dan target kinerja yang harus dicapai oleh pegawai dalam kurun waktu penilaian yang bersifat nyata dan dapat diukur serta disepakati PNS dan atasannya.

Acara terakhir yaitu lain-lain yang dimanfaatkan untuk menyampaikan usulan, saran, maupun arahan supaya kegiatan belajar mengajar di tahun pelajaran baru nantinya lebih baik pelaksanaannya. Selanjutnya moderator membacakan poin-poin penting dalam rapat dan kesimpulan rapat yang intinya tahun pelajaran 2021/2022, pembelajaran akan dilkukan secara BDR sesuai surat edaran  pemerintah Kabupaten Wonogiri, kurikulum yang digunakan adalah kurikulum darurat. Pola pembelajaran dari rumah yang digunakan adalah gabungan antara moda daring dan luring. Tepat pukul 11.15 rapat selesai dan ditutup dengan bacaan Hamdalah dipimpin oleh moderator. Rekaman rapat dapat disimak di channel Youtube SMP Negeri 1 Wonogiri Official di link https://www.youtube.com/watch?v=-H33SdouNvE.

 

 

 

 

 

 

 

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Upacara Bendera dan Penyerahan Hadiah  Lomba Caraka Yudhatama  

  Pada Senin tanggal 22 Januari 2024, SMP Negeri 1 Wonogiri melaksanakan Upacara Bendera di lapangan upacara seperti biasa yang dimulai pada pukul 07.00 WIB. Bertindak selaku Pe

05/02/2024 08:14 - Oleh Administrator - Dilihat 360 kali
UPACARA BENDERA DAN PENYERAHAN HADIAH  LOMBA CARAKA YUDHATAMA

Pada Senin tanggal 22 Januari 2024, SMP Negeri 1 Wonogiri melaksanakan Upacara Bendera di lapangan upacara seperti biasa yang dimulai pada pukul 07.00 WIB. Bertindak selaku Pembina up

01/02/2024 14:09 - Oleh Administrator - Dilihat 858 kali
UPACARA BENDERA DAN PEMBINAAN KAPOLRES WONOGIRI

Upacara bendera hari Senin tanggal 15 Januari 2024 berlokasi di SMP Negeri 1 Wonogiri berlangsung dengan khidmat dan tertib. Seluruh siswa beserta Bapak/Ibu guru dan karyawan melaksanak

17/01/2024 10:39 - Oleh Administrator - Dilihat 257 kali
MENYANYIKAN LAGU WAJIB NASIONAL UNTUK MEMBANGUN RASA CINTA TANAH AIR

  Pada hari Sabtu, 13 Januari 2024 SMP Negeri 1 Wonogiri melaksanakan pembiasaan pagi menyanyikan lagu wajib nasional. Pembiasaan pagi ini diikuti oleh seluruh siswa kelas 7, 8,

17/01/2024 08:41 - Oleh Administrator - Dilihat 244 kali
PEMBIASAAN LITERASI KONSENTRASI MERANGKAI KATA

Kamis, 11 Januari 2024 SMP Negeri 1 Wonogiri melakukan pembiasaan pagi literasi dengan tema “Konsentrasi Merangkai Kata”. Kegiatan literasi kali ini dilaksanakan untuk men

16/01/2024 08:53 - Oleh Administrator - Dilihat 188 kali
Upacara Pengibaran Bendera dan Penyerahan Hadiah Lomba

Pada hari Senin tanggal 8 Januari 2024, SMP Negeri 1 wonogiri melaksanakan upacara bendera. Ibu Oneke Asri Anggraheni, S.Kom. bertindak sebagai pembina upacara dan petugas upacara ada

13/01/2024 11:55 - Oleh Administrator - Dilihat 167 kali
Gebyar Hari Ulang Tahun ke-74 SMP Negeri 1 Wonogiri

Selasa, 19 Desember 2023, SMP Negeri 1 Wonogiri genap berusia 74 tahun. Rasa syukur tak terhingga dipanjatkan oleh seluruh warga sekolah. Usia 74 tahum bukanlah us

27/12/2023 08:52 - Oleh Administrator - Dilihat 217 kali
PEMBUKAAN HUT KE-74 SMP NEGERI 1 WONOGIRI DAN CLASSMEETING

  SMP Negeri 1 Wonogiri pada hari Senin, 4 Desember 2023 melaksanakan kegiatan pembukaan rangkaian kegiatan dalam rangka HUT ke-74 dan classmeeting setelah Penilaian Akhir Semeste

11/12/2023 11:37 - Oleh Administrator - Dilihat 261 kali
ANJANGSANA KELUARGA BESAR SMP NEGERI 1 WONOGIRI

Guna menyambung tali silaturahim diantara keluarga besar guru dan karyawan, SMP Negeri 1 Wonogiri mengadakan kegiatan anjangsana. Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang dilakukan se

09/12/2023 12:44 - Oleh Administrator - Dilihat 573 kali
Amanat Pembina Upacara Mengatasi Kecemasan dan Panik Saat Menghadapi Ujian

    Pada hari Senin, tanggal 20 November 2023, dilaksanakan upacara bendera yang bertempat di lapangan SMP Negeri 1 Wonogiri. Petugas upacara bendera adalah kelas 9 I dengan

30/11/2023 08:48 - Oleh Administrator - Dilihat 392 kali